VISI

Menjadi Direktorat Pengambangan Bisnis dan Investasi yang inovatif dan mandiri dalam pengelolaan dan pengembagan unit bisnis untuk mengoptimalkan sumber pendanaan dan pemanfaatan pendapatan guna mendukung pelaksanaan catur Dharma Perguruan Tinggi.

MISI

  1. Menggali sumber – sumber pendapatan baru secara inovatif.
  2. Meningkatkan kemandirian universitas dalam pengelolaan sumber daya manusia, keuangan, dan aset.
  3. Mengelola sumber pendapatan universitas seacara optimal, transparan, dan akuntabel
  4. Memanfaatkan seluruh pendapatan secara efisien dan efektif.

Jalin Kerja Sama PT Permata Desa Indonesia, Umsida Kembangkan Tanaman Hias Komoditi Eksport

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) sepakat menjalin kerjasama dengan...

Umsida Luncurkan Unit Bisnis dan Ekspor Perdana Tanaman Hias ke Amerika

SIDOARJO – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) terus melakukan inovasi agar menjadi perguruan...

Umsida Menerima 10.000 Bibit Tanaman Hias Calladium

Umsida.ac.id – Menindak lanjuti kesepakatan kerjasama dengan PT Permata Desa...

Unit Bisnis

UB Persewaan gedung merupakan unit bisnis yang bergerak dalam bidang jasa persewaan gedung meliputi persewaan gedung Aula Ahmad Dahlan, gedung Aula Mas Mansyur dan persewaan Villa Graha Umsida.

UB Today Bakery & Cake merupakan  unit bisnis yang bergerak dalam bidang produksi roti. Memiliki kualitas yang premium, ditunjang dengan lembut dan renyahnya roti, serta berbagai varian yang dapat memberikan kelengkapan untuk kebutuhan acara atau hajatan.

UB Agribisnis Umsida adalah unit bisnis yang bergerak dalam bidang pertanian meliputi pelayanan Urban Farming, Landscape Taman, Penjualan Tanaman Hias, Sayur dan Buah, Konsultani Tani, serta Produsen Kompos Organik dengan merk (Agrosinergi). Kebutuhan masyarakat akan layanan tersebutsangatlah besar apalagi pertanian urban sudah mulai banyak digemari oleh masyarakat sebagai solusi untuk menciptakan ketahanan pangan bagi keluarga.

UB Surya Mart dikembangkan dengan konsep supermarket mini yang menempati area yang tidak terlalu luas. Surya Mart bergerak di bidang bisnis eceran atau ritel produk rumah tangga, makanan serta produk terkait lainnya. Selain memenuhi kebutuhan konsumen internal (Umsida) juga diarahkan untuk memenuhi kebutuhan masyrakat umum.

UB Umsida Movement Care (UMC) adalah unit bisnis kesehatan yang memberikan pelayanan jasa Fisioterapi untuk perorangan atau kelompok. Layanan Fisioterapi ini bertujuan untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuhdengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan dan pelatihan fungsi.

UB P3TU memberikab pelayanan jasa psikologi di bawah naungan Fakultas Psikologi UMSIDA. P3TU mengemban misi untuk memberikan pelayanan psikologi yang paripurna, handal, dan memenuhi kaidah-kaidah pelayanan psikologi. Pelayanan psikologi diberikan dalam beberapa PAKET. Paket Pribadi, Rumah Tangga, anak, Minat dan Bakat, Bakat kerja serta rekomendasi sekolah.

UB Klinik Umsida memberikan pelayanan kesehatan dengan tujuan meningkatkan status kesehatan mahasiswa dan karyawan di lingkungan Umsida dengan memberikan pelayanan kesehatan berkualitas.

UB Teknik Mesin bergerak dalam bidang Jasa pelatihan, Jasa Pengujian dan pelayanan Jasa bidang teknik mesin.

UB Mini Bank bergerak menyalurkan pembiayaan kepada nasabah dengan mewujudkan layanan
transaksi Syar’i tanpa Riba. Berangkat daro pemikiran pentingnya menumbuhkan pemahaman
yang baik terhadap praktik keuangan Syari’ah.

UB Kulineri merupakan unit bisnis yang bergerak dalam bidang jasa penjualan makanan dan minuman. UB
Kulineri terdiri dari pengelolaan kantin, pemesanan makanan Box dan Catering. UB Kulineri melayani pemesanan internal (UMSIDA) dan pihak eksternal.